Arrecife (; pengucapan bahasa Spanyol: [areˈθife]; pengucapan bahasa Spanyol: [areˈsife]) adalah sebuah kota dan munisipalitas yang terletak di Pulau Lanzarote, Kepulauan Canaria, Spanyol. Kota ini merupakan ibu kota Lanzarote sejak tahun 1852. Nama kota ini dalam bahasa Spanyol berarti "terumbu", dan nama ini mengacu kepada terumbu yang terletak di pantai kota ini.
Pada tahun 2018, kota ini memiliki jumlah penduduk sebesar 61.351 jiwa,[2] yang kemudian meningkat menjadi 64.645 jiwa pada tahun 2020.[3] Luas wilayahnya tercatat sebesar 22,72 kilometer persegi.[1]
Fasilitas pelabuhan utama di Lanzarote, yaitu Pelabuhan Arrecife, terletak di kota ini. Pelabuhan ini merupakan pelabuhan tersibuk kedua di Kepulauan Canaria berdasarkan jumlah penumpang.[4] Arrecife juga memiliki bandar udaranya sendiri, yaitu Bandar Udara Arrecife.
Beberapa bangunan bersejarah yang menjadi tujuan wisata di kota ini adalah Castillo de San Gabriel dan Castillo de San José.
Referensi
|
---|
Umum | |
---|
Perpustakaan nasional | |
---|
Lain-lain | |
---|