Share to:

Jalan KRT Radjiman Widyodiningrat (Jakarta)

Jalan KRT Radjiman Widyodiningrat adalah jalan utama di Jakarta yang menghubungkan Jalan Bekasi Raya (Rawa Terate) di utara dengan Stasiun Buaran dan Klender di selatan. Nama jalan ini diambil dari nama pahlawan Indonesia, Radjiman Wedyodiningrat. Jalan ini melintang sepanjang 3,27 kilometer dari simpang Pupar sampai Flyover Buaran. Jalan ini melintasi dua kelurahan:

Di jalan ini cukup sering terjadi kecelakaan lalu lintas,[1] kebakaran,[2][3][4][5][6] dan tindak kriminalitas.[7] Jalan ini pernah menjadi padat akibat warga yang menunggangi kuda di jalan ini.[8] Jalan ini pernah terdampak rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Bekasi.[9]

Persimpangan

Jalan ini memiliki dua persimpangan utama, yaitu:

  • Persimpangan Pupar (dari dan menuju Jalan Bekasi Raya)
  • Persimpangan Flyover Buaran

Transportasi

Angkutan umum yang melayani Jl. Jenderal R. S. Soekanto:

  • Transjakarta rute penyambung rumah susun 2F Rusun Cakung Barat Albo - Pulo Gadung
  • Transjakarta Mikrotrans JAK.99 Lampiri - Term. Pulo Gadung
  • Angkutan Pengganti Bemo JT02 Rawamangun - Pangkalan Jati
  • Koperasi Wahana Kalpika T23 Lampiri - Term. Pulo Gadung

Referensi

  1. ^ R, Mei Amelia. "Odong-odong Ditabrak Truk di Jaktim, 12 Penumpang Terluka". detiknews. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  2. ^ Ramadhian, Nabilla (2023-01-13). "1 Bus Milik Jasa Ekspedisi Terbakar di Cakung Jakarta Timur". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  3. ^ Sulistio, Rizky (2023-01-13). "Bus Tak Berpenumpang Terbakar di Jatinegara". voi.id. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  4. ^ Agustian, Reza (2022-10-09). "Bangunan Tempat Tinggal Terbakar di Cakung, Penyebab Kebakaran Masih Diselidiki". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  5. ^ Aco, Hasanudin, ed. (2022-04-29). "Gegara Puntung Rokok, Truk Muatan Kardus Hangus Terbakar di Cakung". SINDOnews.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  6. ^ Simajuntak, Jonathan (2022-11-25). "Gegara Puntung Rokok, Truk Muatan Kardus Hangus Terbakar di Cakung". SINDOnews.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  7. ^ Putra, Bima (2022-04-29). "Kronologi Warga Keroyok Polisi di Jakarta Timur, Terpaksa Lepaskan Tembakan ke Udara". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  8. ^ Buhori, Imam (2022-10-25). "Foto : Potret Penunggang Kuda Halangi Kelancaran Lalu Lintas Kendaraan". merdeka.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  9. ^ Achmad, Nirmala Maulana (2022-03-28). "Urai Kemacetan, Pemkot Jaktim Tutup Sementara Akses Simpang Jalan Raya Bekasi". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2023-01-24. 
Kembali kehalaman sebelumnya