The Amazing Race Asia adalah acara realitas yang merupakan perlombaan mengelilingi dunia dengan motivasi untuk mendapatkan hadiah uang sebesar US$100.000. Acara ini merupakan versi Asia dari The Amazing Race.
Para perserta harus membentuk satu tim yang beranggotakan dua orang, tetapi harus mempunyai hubungan kekerabatan (istri, pacar, saudara, teman, dsb) dan harus mampu berbahasa Inggris dengan lancar karena sepanjang perjalanan lomba akan menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa sehari-hari.
The Amazing Race Asia ditayangkan untuk pertama kali pada tahun 2006, dan langsung mendapatkan respons yang baik dari para penggemar The Amazing Race terutama yang berada di Asia.
Dimulai di kota Kuala Lumpur, Malaysia, tujuan mereka adalah mencapai Menara Kuala Lumpur. Tim dari Indonesia, Mardy dan Marsio Juwono berhasil tiba di urutan pertama. Sedangkan Sandy dan Francesca, personal trainer yang tinggal di Hongkong ini tidak beruntung dan tiba di urutan terakhir. Tapi untungnya, saat itu bukanlah babak penyisihan (non-elimination round) sehingga mereka masih bisa mengikuti babak selanjutnya.
Pemenang musim ini adalah tim dari Malaysia. Dua orang sahabat, Joe Jer dan Zabrina, yang akhirnya mendapat gelar Tim Wanita pertama yang berhasil memenangi The Amazing Race (Asia). Tempat kedua oleh Sandy dan Francesca, dan tempat ketiga oleh Andrew dan Syeon yang juga dari Malaysia.
Melihat keberhasilan Musim 1, Musim 2 tak kalah peminatnya. Ribuan pelamar dari berbagai negara mengirimkan video timnya ke redaksi The Amazing Race Asia. Premiere akan ditayangkan di AXN pada tanggal 1 November 2007 dan akan ditayangkan setiap hari Kamis malam.
Melihat keberhasilan Musim 1 dan 2, Musim 3 tak kalah peminatnya. Ribuan pelamar dari berbagai negara mengirimkan video timnya ke redaksi The Amazing Race Asia. Premiere akan ditayangkan di AXN pada tanggal 11 September 2008 dan akan ditayangkan setiap hari Kamis malam.
Melihat keberhasilan Musim 1, 2 dan 3, musim 4 tak kalah peminatnya. Ribuan pelamar dari berbagai negara mengirimkan video timnya ke redaksi The Amazing Race Asia.Premiere akan ditayangkan di AXN pada tanggal 23 September 2008 dan akan ditayangkan setiap hari Kamis malam. Leg pertama dimulai di Malaysia dan leg terakhir di Singapura.
Catatan: Warna biru menunjukkan pemain yang diselamatkan karena tahap non-eliminasi, sedangkan warna merah menunjukkan pemain yang dieliminasi dan tidak melanjutkan ke tahap berikutnya.