Share to:

Topremit

Topremit adalah sebuah perusahaan rintisan yang bergerak pada bidang remitansi berbasis daring. Topremit sendiri sudah mendapat pengawasan serta memiliki izin dari Bank Indonesia dengan nomor izin 11/11/MDN/1. Saat ini, Topremit bisa diakses melalui aplikasi yang tersedia di Google Play Store maupun App Store. Selain itu, layanan Topremit juga bisa diakses melalui website Topremit.

Sejarah

Awal berdirinya di tahun 2009, Topremit merupakan penyedia jasa remitansi konvensional bertempat di Medan, Indonesia. Menyadari adanya tuntutan pasar akan layanan yang mudah, Hermanto, yang merupakan CEO Topremit, beserta adiknya Henry Wirawan yang menjabat posisi CMO, mendigitalisasi dunia remitansi dengan meluncurkan layanan pengiriman uang ke luar negeri yang bisa diakses secara online melalui website Topremit. Hal ini menjadikan Topremit sebagai penyedia jasa remitansi online pertama di Indonesia. Sampai akhirnya di tahun 2019, Topremit berhasil meluncurkan aplikasi mobile berbasis Android maupun iOS.[butuh rujukan]

Kedua pendiri Topremit, Hermanto Widjaja, serta Henry Wirawan, berhasil mendapat rekognisi dari Forbes untuk dimasukkan ke daftar Forbes Indonesia 30 Under 30, dan juga Forbes Asia 30 Under 30 di tahun 2021.[butuh rujukan]

Referensi

  1. Aditya, Rifan (28 April 2021). https://today.line.me/id/v2/article/rqKYeQ. Line Today. Diakses tanggal 29 Desember 2021.
  2. Agustiyan, Dendi (15 Juni 2020). https://www.finansialku.com/topremit/. Finansialku.com. Diakses tanggal 29 Desember 2021.
  3. Hasjanah, Kurniawati (27 Agustus 2020). https://jakarta.tribunnews.com/2020/08/27/perjuangan-kakak-adik-membesarkan-topremit-untuk-kirim-uang-ke-luar-negeri-transaksi-capai-rp-700-m. TribunJakarta.com. Diakses tanggal 29 Desember 2021.
  4. Eka, Randi (15 Agustus 2019). https://dailysocial.id/post/top-remit-layanan-kirim-uang-ke-luar-negeri. DailySocial.id. Diakses tanggal 29 Desember 2021.
  5. https://www.forbes.com/profile/topremit/?sh=753064172bc6. Forbes. Diakses tanggal 29 Desember 2021.

Information related to "Topremit" :

Kembali kehalaman sebelumnya